bahan pangan Berita

BU IBU, PASANG KUDA KUDA HADAPI KENAIKAN HARGA JELANG LEBARAN

Dua minggu jelang lebaran Idul Fitri 1443 hijriah, sejumlah harga bahan pangan masih stabil, namun para pedagang memprediksi akan ada kenaikan harga pada lebaran H-10 lebaran.

Nampaknya para konsumen harus siap-siap menghadapi kemungkinan naikknya harga sejumlah bahan pokok. Apalagi kebutuhan daging-dagingan diprediksi akan meroket jelang idul fitri.

Saat ini harga daging sapi masih di angka 130 ribu per kilo. Abdullah, salah satu pedagang daging sapi mengungkap meski harga naik, namun jelang lebaran ini pembeli tetap ramai.

Selain daging sapi, Tutik, pedaganag daging ayam potong mengatakan, saat ini harga perkilonya yakni 35 ribu, namun demikian ia menjelaskan di perkirakan naik di H-7atau bahkan lebih cepat harga akan melambung hingga 40 ribu rupiah perkilo.

Sementara itu harga komoditi lain seperti telur masih di harga 25 ribu per kilo, bawang merah 26 ribu, dan bawang putih 30 ribu rupiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *