BANYUWANGINET TV adat TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI MUNCAR: WUJUD SYUKUR NELAYAN ATAS HASIL TANGKAPAN IKAN
adat Aksi Berita Binet News perayaan tradisi

TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI MUNCAR: WUJUD SYUKUR NELAYAN ATAS HASIL TANGKAPAN IKAN

Masyarakat nelayan di pesisir Pantai Muncar kembali menggelar tradisi tahunan Petik Laut pada Selasa (23/7). Dalam ritual yang digelar setiap tahun ini, mereka melarung sesaji ke tengah laut sebagai bentuk rasa syukur atas hasil tangkapan ikan yang melimpah.

TRADISI PETIK LAUT DI PANTAI MUNCAR: WUJUD SYUKUR NELAYAN ATAS HASIL TANGKAPAN IKAN

Tradisi ini dimulai dengan arak-arakan gitik sesaji yang dibawa keliling kampung menggunakan mobil pikap. Arak-arakan ini diiringi oleh puluhan ibu-ibu yang mengenakan pakaian serba hitam, menambah nuansa sakral dan khidmat dari acara tersebut. Suasana semakin meriah dengan alunan musik khas tong-tong Madura yang mengiringi perjalanan sesaji menuju laut.

Salah satu pengiring gitik sesaji terdengar berteriak, “Ayo minggir semua,” saat mereka membawa sesaji menuju Gedung Pelabuhan Perikanan Minapolitan, tempat utama prosesi Petik Laut berlangsung. Seruan tersebut bertujuan untuk memberi jalan pada iring-iringan agar prosesi bisa berjalan dengan lancar.

Meskipun tanpa dihadiri oleh forum pimpinan kepala daerah (Forpimda) Banyuwangi, dikarenakan bersamaan dengan pelaksanaan Etape 2 Internasional Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) yang dimulai di Taman Nasional Alas Purwo (TNAP) Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo, prosesi Petik Laut tetap berlangsung dengan semarak. Ketua panitia Petik Laut Muncar, H Ridhianto, menyatakan bahwa acara ini adalah tradisi yang rutin digelar setiap tahun sebagai wujud syukur dan harapan untuk hasil tangkapan ikan yang lebih baik di masa mendatang.

“Petik laut di Muncar ini rutin digelar setiap tahun,” kata H Ridhianto. “Ini adalah bagian dari tradisi dan budaya kita yang harus terus dijaga dan dilestarikan.”

Tradisi Petik Laut di Pantai Muncar ini tidak hanya menjadi ajang untuk bersyukur, tetapi juga mempererat tali persaudaraan di antara masyarakat nelayan serta menarik perhatian wisatawan yang ingin menyaksikan keunikan budaya lokal Banyuwangi, Banyuwangi Net TV Melaporkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version